Yeon Hee (Kim Yunjin) bekerja sebagai seorang direktur disebuah lembaga pendidikan bahasa Inggris. Yoen Hee hidup dengan bergelimang kekayaan Yoen Hee telah ditinggal meninggal suaminya dan dia hanya mempunyai seorang putri Ye Eun sebagai orang yang sangat ia sayangi. Akan tetapi kebahagian Yeon Hee tidak lengkap karena Ye Eun membutuhkan donor hati karena golongan darah Ye Eun yang tergolong langka, Yeon Hee kesulitan mendapatkan donor hati.. Pada suatu hari, seorang ibu ditemukan pingsan dan mendadak koma. Kebetulan golongan darah dari wanita tersebut sama dengan golongan darah Ye Eun. Yeon Hee pun mencoba menghubungi anggota keluarganya dan mendapatkan kesepakatan dengan suami wanita tersebut dengan memberikan uang dalam jumlah yang besar...
Ketika hari dimana operasi transplantasi akan dilaksanakan, Lee Hee Do (Park Hae Il) anak laki2 dari ibu yg pingsan tersebut muncul dan mencoba menghentikan operasi yang akan dilaksanakan. Pada masa lalu, Hee Do selalu bersikap tidak baik terhadap ibunya dan hanya terus menerus meminta uang kepada ibunya. Akan tetapi, setelah ibunya terbaring koma Hee Do kemudian mengetahui bagaimana penderitaan ibunya selama ini yang selalu di pukuli oleh suami barunya dan melakukan apa saja untuk Hee Do termasuk menjual ginjalnya ketika Hee Do meminta uang.. Hee Do pun kemudian mencoba menyelamatkan ibunya dan tidak setuju jika hati ibunya didonorkan karena itu akan membuat ibunya meninggal.. Yeon Hee yang sudah sangat berharap mendapatkan donor hati untuk anaknya mencoba segala cara untuk mendapatkan donor hati dari ibu Hee Do sementara Hee Do mencoba terus melakukan segala cara untuk menyelamatkan ibunya...
Ini salah satu filmnya Park Hae Il yang telah aku tonton, kebetulan sekarang setelah terserang virus Kim Myung Min kemudian virus Kim Yeon Seok sekarang terserang virusnya Park Hae Il jadi sekarang aku coba nyari2 filmnya dia ternyata keren2 dan dia salah satu aktor berbakat yang sering dpt penghargaan sekelas Kim Yoen Seok, Song Kang Hoo deh.. Hanya saja di film ini aku si suka sama perannya dia yang mencoba menebus kesalahannya dia ke ibunya dan paling emosi sama perannya Kim Yunjin yang ngoyo banget pengen dapetin organ ibunya Hee Do sampai2 jalan terlarang pun dilakukan, walaupun sebenernya bisa dimaklumi karena dia pengen nyelametin anaknya. Tapi menurutku menyelamatkan anak dengan mengorbankan nyawa orang lain juga tidak bisa dibenarkan uhhhhh beneran deh emosi sama Kim Yunjin..
Photo:Cre@hancinema.net
0 komentar:
Posting Komentar